
Buka Bersama Keluarga Besar SMK N 1 Bawen
Rabu, 20 April 2022
Peserta bukber berkumpul
di Masjid Al-Ghifari SMK N 1 Bawen.
Pada hari Rabu, 20 April 2022 keluarga besar SMK N 1
Bawen melakukan kegiatan buka bersama di Masjid
Al- Ghifari. Kegiatan ini diikuti oleh keluarga besar guru dan karyawan yang total keseluruhan sekitar 350 orang.
Meski cuaca sempat hujan deras namun tidak menyurutkan langkah peserta
untuk mendatangi acara yang telah dipersiapkan jauh-jauh hari ini. Kegiatan ini
sempat berhenti selama dua tahun dikarenakan pandemi dan kini bersyukur bisa
diadakan kembali.
“Kegiatan ini diawali
dengan tadarus terlebih dahulu, dilanjutkan
dengan pembukaan, lantunan ayat
suci al-Quran, sambutan, mauidhotul khasanah, dan acara
terakhir adalah buka puasa bersama serta
dilanjutkan Salat
Maghrib berjamaah.” ujar ketua
penyelenggara Bapak
Alip Dwi Basuki S.P.,
M.Eng.
“Kita mengharapkan dengan terselenggaranya acara ini terbentuk jalinan tali silaturahmi,
membangun sebuah team work atau
sistem kerja di dalam manajemen dan khususnya untuk membangun SMK lebih hebat
lagi” lanjutnya.
Acara di mulai
pada sore hari pukul 16.30 WIB dengan mendengarkan tausyah bertema nilai-nilai dan sikap yang harus
ditumbuhkan dalam suasana Puasa Ramadhan yang dibawakan oleh Ustad Dr. H. Muhammad Hanif, M.Hum sampai tiba waktu berbuka puasa.
Dalam
tausyahnya, Ustad Dr. H. Muhammad Hanif,
M.Hum. menyampaikan di antaranya: Mengajak guru-guru untuk
menata kembali niat sebelum mengawali sesuatu pekerjaan, mengajar dengan ikhlas
untuk menuju profesionalisme, memberikan tarbiyah dan sekaligus uswatun
khasanah bagi muridnya, mereview materi sebelum diajarkan.
Selain itu beliau juga mengajak untuk meningkatkan ibadah di bulan penuh
berkah ini dan terpenting di sela kesibukan jangan melupakan mendidik anak di
rumah. Peserta buka puasa terlihat antusias dan hanyut dalam kajian singkat
ini.
Semoga kegiatan seperti dapat dirutinkan tiap tahunnya dan membawa
keberkahan bagi keluarga besar SMK N 1 BAWEN semua.